Jambret Beraksi Lagi, Pengendara Wanita Jadi Korban di Jalan Depan Orchird Park

oleh -
Jambret
Ilustrasi jambret. (Foto: Ist)

Lentera Batam – Seorang perempuan berinisial NS, tidak menyangka akan mengalami kejadian naas. Dirinya menjadi korban pencurian dengan kekerasan atau jambret di jalan umum depan Rumah Makan Danau Toba Orchird Park Batam Centre, Kota Batam, Jumat (23/9/2022) kemarin.

Dalam kejadian itu, tas miliknya berhasil dirampas pelaku yang berisikan handphone, dokumen kendaraan dan dokumen pribadinya. Korban pun menglami kerugian sekitar Rp 3,5 juta.

Baca: Polsek KKP Batam Gencar Salurkan Bantuan Pada Warga di Pelabuhan dan Panti Asuhan

Berdasarkan informasi yang didapat, kejadian tersebut dialami korban saat ia pulang belanja dari Nagoya dan ingin pulang ke rumahnya di Pondok Indah Batam centre sekitar pukul 23.00 WIB.

Saat melaju mengendarai sepeda motor miliknya, korban tiba-tiba dipepet dua pria yang tidak dikenal yang juga mengendarai satu unit sepeda motor Satria FU.

Pelaku langsung menarik paksa tas korban. Setelah berhasil merebut tas korban, pelaku langsung tancap gas melarikan diri.

Baca: Polsek Bulang Sambangi Para Nelayan, Bagikan Sembako Pasca Kenaikan Harga BBM

Beruntung, dalam kejadian ini korban tidak jatuh dari sepeda motornya. Korban pun melaporkan kejadian ini ke SPKT Polresta Barelang atas apa yang dialaminya.

Sejauh ini, lenterakepri.com belum mendapatkan keterangan resmi dari pihak kepolisian. Namun kejadian ini juga menjadi atensi tim Jatanras Satreskrim Polresta Barelang. (Chandra)

No More Posts Available.

No more pages to load.