Kapolresta Barelang Berikan Penghargaan Atas Capaian Kinerja Terbaik Selama Februari 2022, Polsek Bengkong Rangking Pertama

oleh -
penghargaan
Kapolresta Barelang memberikan piagam penghargaan kepada Kapolsek Bengkong selaku memiliki kinerja terbaik. (Foto: Humas Polresta Barelang)

Lentera Batam – Sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja jajarannya, Kapolresta Barelang memberikan penghargaan kepada Polsek kinerja terbaik dan personil yang berprestasi. Penghargaan tersebut diberikan dalam Upacara yang langsung dipimpin Kapolresta Barelang, Rabu (16/3//2022).

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK, MH, mengatakan penghargaan yang diberikan kepada Polsek dan personil ini berkaitan dalam pelaksanaan tugas serta pemberian Bendera Hitam atau Ban Merah kepada polsek pembinaan.

Untuk piagam penghargaan Polsek dengan kinerja terbaik untuk bulan kedua diberikan kepada Polsek Bengkong, yang diterima oleh Kapolsek Bengkong AKP Bob Ferizal, S.Sos.

Baca: Bernuansa ‘Night Market’, Black Horse Production Bakal Gelar Bazar Kuliner Terlengkap dan Terbesar di Batam

“Kinerja terbaik ini, setelah dilakukan beberapa penilaian, sehingga dinyatakan sebagai Polsek Terbaik di dalam penyelesaian perkara, pencapaian vaksinasi, publikasi layanan informasi kepolisian melalui media sosial dan internet,” ungkap Nugroho.

Baca: Percepat Pembentukan Herd Immunity, Polsek Lubukbaja Targetkan 200 Orang Masyarakat Divaksin Setiap Hari

Dalam penilaian ini, seluruh Polsek Jajaran Polresta Barelang yang dinilai adalah:

  1. Kegiatan Patroli dengan Bobot Nilai 10%,
  2. Kegiatan Bhabinkamtibmas (Sambang, Tatap Muka, Penyuluhan dan Problem Solving) Bobot Nilai 10%, 3. Penilaian Aplikasi BOS V2 (Binmas Online system) Bobot Nilai 10%,
  3. Viralisasi Himbauan masyarakat melalui Media Sosial,
  4. Konferensi Pers dan pembuatan berita (Link Berita) Bobot Nilai 10%,
  5. Penyelesaian perkara Bobot Nilai 20%,
  6. Penilaian Dumas (Pengaduan Masyarakat) dengan Bobot nilai dikurang 2 (-2),
  7. Pencapaian Pelaksanaan Vaksinasi Bobot Nilai 40 %.

Hasil dari penilaian Periode Bulan Februari 2022 yang menjadi rangking pertama atau Polsek terbaik adalah Polsek Bengkong dengan nilai 8,51, Rangking Kedua Polsek Belakangpadang dengan nilai 8,08, dan Rangking ketiga yakni Polsek Lubukbaja dengan Nilai 7,90. Serta, yang menjadi Polsek Pembinaan adalah Polsek Bulang dengan Nilai 3,71.

“Terhadap dua polsek, yaitu polsek KKB dan KKP dalam pelaksanaan penilaian tidak dapat disamakan dengan polsek lain. Karena, ada beberapa bidang penilaian tidak ada di polsek tersebut seperti pelaksanaan vaksinasi, tidak menerima Laporan Polisi, dan tidak mempunyai petugas bhabinkamtibmas,” jelas Nugroho.

Penilaian Kinerja Polsek Terbaik ini merupakan Program Kapolresta Barelang semenjak menjabat dan ini terus berlanjut. Setiap akhir bulan dilakukan penilaian guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan meningkatkan terciptanya Harkamtibmas yang baik dan Kondusif di Kota Batam.

“Terhadap Polsek terbaik menerima Bendera Kuning dan Kapolseknya memakai Ban Lengan Kuning dan Polsek nilai terendah mendapat Bendera Warna Hitam dan Kapolseknya menggunakan Ban Lengan Merah sebagai Polsek Pembinaan.

Baca: Masyarakat Jangan Mudah Tertipu, BP Batam Tidak Lagi Keluarkan Izin Kavling Siap Bangun Sejak Tahun 2016 Lalu

Nugroho juga mmenyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh personel yang telah memberikan dedikasi terbaik dalam penanganan Covid-19, baik di Polresta dan Polsek Jajaran yang ada di Kota Batam.

“Piagam Penghargaan yang diberikan ini, saya harapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personil Polresta dan Polsek Jajaran untuk selalu meningkatkan Pelayanan kepada Masyarakat dan meningkatkan terciptanya Harkamtibmas yang baik dan Kondusif di Kota Batam dan utk mewujudkan Polri yg presisi selalu kita berpedoman Ayo Kita Jaga Kota Batam dengan Disiplin, Loyalitas, Berkemampuan, Patuh Hukum, Bersama Kita Bisa,” pungkasnya.(Chandra)

No More Posts Available.

No more pages to load.