Mengenal 6 Perwira Lulusan Sespimmen Dikreg ke-63 Tahun 2023, Pernah Duduki Jabatan Penting di Mapolresta Barelang

oleh -
Sespimen Dikreg ke-63
Para perwira lulusan Sespimen Dikreg ke-63 yang pernah duduki jabatan penting di Polresta Barelang. (Foto: Instagram)

LenteraKepri.com, Batam – Sekolah Staf dan Perwira Polri (Sespim), merupakan syarat oleh seorang anggota Polri dengan pangkat perwira menengah untuk bisa menjadi Kapolres dan untuk meraih pangkat yang lebih tinggi seperti Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol).

Setelah mengikuti Sespim Polri ini, peserta yang lulus akan mengikuti pendidikan selama 7 bulan yang selanjutnya di tugaskan di Polda lain untuk menempuh karir.

Tujuan pendidikan di Sespim Polri ini agar melahirkan perwira-perwira yang handal dan mampu beradaptasi menghadapi setiap perubahan yang terjadi serta dapat bersinergi dengan baik.

Saat ini, proses pendidikan juga telah selesai dilaksanakan. Hal itu ditandai dengan penutupan Pendidikan Sespimti Polri Dikreg ke-32 dan Sespimmen Polri Dikreg ke-63 TA 2023, bertempat di Sespimti Polri, Lembang Bandung, Jawa Barat, Selasa (24/10/2023) kemarin.

Untuk tahun 2023 ini, ternyata ada enam perwira yang mengikuti pendidikan Sespimmen Dikreg ke-63 yang ternyata pernah menjabat sebagai pejabat utama (PJU) serta Kapolsek di lingkungan Mapolresta Barelang.

Kompol Agung Gima Sunarya SIK

Kompol Agung Gima Sunarya, SIK,. (Foto: Instagram)

Perwira satu ini juga pernah dua kali mendudukan jabatan strategis di Mapolreta Barelang. Ia awalnya dipromosikan untuk menjabat Kasat Reskrim Polresta Barelang. Kemudian tidak lama kemduian surat telegram kelura, dan ia dirotasi menjadi Kasatres Narkoba Polresta Barelang.

Saat itu, ia tukar guling sebagai Kasatres Narkoba dengan menggantikan Kompol Arwin Amrih Wientama yang pindah sebagai Kasat Reskrim Polresta Barelang.

Ia juga berharap, dengna pencapaian saat ini mampu menjadikan dirinya sebagai anggota Polri yang memiliki moralitas kejujuran dan integritas.

“Mohon doanya ya, semoga pencaian saat ini bisa dijalankan dengan amanah,” ucapnya.

Kompol Dr. Abdul Rahman, SH. SIK., MH

Kompol Dr. Abdul Rahman, SH. SIK., MH. (Foto: Instagram)

Kompol Abdul Rahman, pernah dipercaya menjadi PJU di Mapolresta Barelang sebanyak dua kali. Saat berpangkat AKP, ia mendapat promosi jabatan sebagai Pejabat Sementara (Ps) Kasatres Narkoba Polresta Barelang hingga naik pangkat menjadi Kompol.

Kemudian ia ditarik untuk menjabat di bagian Ditreskrimsus Polda Kepri. Tidak berselang lama, ia pun kembali ditarik ke Mapolresta Barelang dengan promosi jabatan sebagai Kasat Reskrim menggantikan Kompol Reza Morandy Tarigan. Jabatan ini juga mengantarkan dirinya lulus dan menjalani pendidikan Sespim di Lemdiklat Polri Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan.

“Alhamdulillah, untuk pendidikan sudah selesai dilakukan. Saat ini tinggal menunggu pengumuman untuk penempatan selanjutnya, mohon doa ya,” ujar Rahman, sapaan akrabnya, saat dihubungi LenteraKepri.com, Senin (23/10/2023).

Dengan pendidikan yang baru saja selesai dijalani, ia berharap dapat melaksanakan tugas-tugas sebagai anggota Polri lebih baik lagi.

“Tentunya, akan terus berupaya menjalankan anamah dengan mengaplikasikan ilmu yang didapat di Lemdik Sespimmen Polri,” jawabnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.