Remaja di Cirebon Dituding Jadi Hacker Bjorka, Said Mengaku Dirinya Masih Kejar Paket C

oleh -
Hacker
Ilustrasi. (Foto: Ist)

Lentera Jabar – Ulah hacker Bjorka hingga kini masih menjadi pembahasan hangat di tengah masyarakat. Bahkan baru-baru ini beredar informasi yang menuding seseorang bernama Muhammad Said Fikriansyah (17), sebagai hacker Bjorka.

Tudingan itu pertama kali muncul lewat sebuah akun instagram @volt_anonym dengan dalih berbagai jejak digital serta kualitas dokumen yang bocor.

Said merupakan warga Gang Kebantengan, Kelurahan Klayan, Kecamatan Gunung Jati, Cirebon, Jawa Barat. Ia mengaku kaget dengan tudingan itu lantaran tidak mengetahui apa pun soal hacker tersebut.

Baca: Hacker Bjorka Berulah, Bagikan Data Menkominfo di Hari Ulang Tahunnya

“Saya enggak tahu Bjorka. Tapi malah dituduh,” kata Said di Cirebon, seperti yang dimuai dalam ccnindonesia.com, Rabu (14/9/2022).

Penelusuran yang dilakukan terhadap akun instagram @muhammadsaidfikriansyah dan menemukan satu unggahan foto. Selain itu, menurut forum Kompasiana, nama Muhammad Said Fikriansyah beraktivitas dalam penyuntingan video.

Said mengaku tidak punya pendidikan atau keahlian sebagai hacker. Ia mengatakan menempuh pendidikan di SMK Wahidin lalu pindah ke paket C untuk belajar edit video.

“Saya bukan bjorka, bukan hacker. Masih kejar paket C, baru 2 bulan. Ngedit video buat asah keahlian,” ujarnya.

Karena itu pula, Said merasa tudingan tersebut tidak berdasar. “Saya tidak punya kemampuan buat nge-hack seperti apa yang dituduhkan,” katanya.

Baca: Jefriddin Sambut Guru SMK Pariwisata se Indonesia di Museum Batam Raja Ali Haji

Tia Apriliani, penulis di forum itu mengunggah informasi terkait Said pada 24 Agustus 2022. “Pria bernama lengkap Muhammad Said Fikriansyah atau kerap disapa dengan nama Arif (Said), kelahiran Cirebon, 8 Maret 2005 adalah seorang produser music sekaligus editor CGI Indopride (Artlants @Drulantis).

Lebih lanjut, akun itu juga menyebut Arif sudah hobi mengarang nada dan membuat lagu di depan rumah. “Arif sendiri sudah mulai berlatih serius secara otodidak di usia yang dini, yakni saat duduk di bangku kelas 1 SMP,” tulisnya.

Di sisi lain, Said mengaku sudah menghubungi Polres Cirebon Kota untuk meminta pendampingan untuk menyampaikan klarifikasi atas informasi yang mendiskreditkan namanya.

“Tadi jam 11 siang saya kontak ke Polres Cirebon Kota. Jadi nanti saya bakalan cerita-cerita ke Polres,” kata dia.

Baca: Kapal Tanpa Dokumen Kepabeanan Gagal Berlayar, BC Batam Amankan Barang Bawaan Senilai Ratusan Juta

Sebelumnya, data pribadi Menteri Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Johnny G. Plate menjadi sasaran dari hacker. Bahkan datanya tersebut dibagikan melalui grup Telegram tepat di hari ulang tahunnya, Sabtu (10/9/2022).

Dari tangkapan layar yang diterima CNBC Indonesia, hacker yang menamai dirinya Bjorka membagikan detil alamat, Nomor Indek Kependudukan (NIK), Kartu Keluarga (KK), agama, golongan darah, pendidikan hingga nama orang tua dan istri. (red)

No More Posts Available.

No more pages to load.