Seorang Warga Batam Pingsan Saat Pertahankan Tasnya dari Begal di Marina Park Nagoya

oleh -
Begal
Ilustrasi. (Foto: Istimewa)

Lentera Batam – Seorang warga berinisial S menjadi korban pencurian dengan kekerasan (curas) atau begal di kawasan Marina Park Nagoya, Kota Batam. Korban tak sadarkan diri usai terjatuh karena mempertahankan tas miliknya.

Diduga, setelah terjatuh korban mengalami benturan. Alhasil, barang miliknya berhasil dirampas pelaku dan langsung melarikan diri.

Informasi yang didapat, korban menjadi korban begal saat hendak berolahraga di pagi hari, sekitar pukul 06.00 WIB.

Baca: Polsek Bulang Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan Melaut Akibat Cuaca Ekstrim

Saat itu, korban memarkirkan sepeda motornya di halte Marina Park. Kemudian korban langsung berolahraga lari di sekitar kawasan tersebut.

Tidak berselang lama, 4 orang tak dikenal yang diduga pelaku datang mengendarai 2 sepeda motor dan menghampiri korban.

Dua diantaranya langsung turun dari sepeda motor dan merampas tas yang tengah dipegang korban. Saat itu terjadi tarik menarik.

Namun naasnya, pegangan korban ke tas miliknya lepas dan dia terjatuh langsung tidak sadarkan diri. Pelaku pun langsung mengambil tas korban berisikan ponsel, dokumen penting dan melarikan diri. Korban pun mengalaki kerugian jutaan rupiah.

Baca: Pentingnya Meneladani Akhlak Rasul dan Pemahamanan Hukum, Solusi Pencegahan Anak Terlibat Kejahatan

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Abdul Rahman, saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya telah menerima laporan terkait kejadian ini, dan masih melalukan penyelidikan.

“Korban sudah buat laporan. Kasusnya sedang kita tangani, dan semoga pelaku berhasil kita ringkus dalam waktu dekat ini,” kata Kasat, Kamis (20/10/2022) malam. (Chandra)

No More Posts Available.

No more pages to load.