Sinergi Polsek Batuampar dan TNI, Gelar Patroli dab Berikan Imbauan Antisipasi Kejahata 3C

oleh -
Patroli Polsek Batuampar bersama TNI antisipasi kejahatan 3C. (Foto: Ist)

Lentera Batam – Untuk menekan angka tindak kriminal di wilayah hukumnya, personil Polsek Batuampar dan TNI melaksanakan giat patroli dan sambang untuk mengantisipasi dan mencegah aksi kejahatan 3C (Curat, Curas dan Curanmor), Kamis (27/4/2023).

Kegiatan yang dilakukan tersebut dengan menyambangi komplek pertokoan di Tanjungpantun, Kelurahan Sei Jodoh, Kecamatan Batuampar.

Baca: Asik Main Judi Berkedok Gelper di Bengkong, 4 Oknum Wartawan Digrebek Polisi

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Batuampar Kompol Dwihatmoko Wiroseno S.H,S.I.K.M.M mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi atau mencegah aksi kejahatan 3C pada jam-jam rawan.

Antisipasi ini dilakukan khususnya di pusat-pusat perbelanjaan dan tempat-tempat lainnya yang berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas.

“Setiap harinya personil kami Bhabinkamtibmas wilayahnya masing-masing kelurahan lakukan upaya-upaya preventif, baik sosialisasi maupun sambang-sambang dialogis di tempat-tempat keramaian,”ucap Kapolsek.

Baca: Kapolresta Barelang Tinjau Kesiapan Personil Dalam Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H

Tidak lupa pla, kegiatan ini rutin dilakukan berkolaborasi dengan personil TNI. Sebagai sasaran ialah tempat umum, tempat ibadah dan juga objek vital, perumahan-perumahan, dan lainnya.

“Dengan adanya kegiatan ini, kita berharap kehadiran personil di wilayah tersebut dapat menekan aksi kejahatan,” tutup Moko.