Pelaku Pura-pura Kena Serempet, Driver Taksi Online Jadi Korban Begal di Sei Panas Batam

oleh -
Dua pelaku begal yang beraksi di Sei Panas terhadap salah seorang friver taksi online berhasil dibekuk. (Foto: Ist)

Lentera Batam – Seorang driver taksi online berinisial HS (29), menjadi korban pencurian dengan kekerasan (begal) di Simpang Coin, Sungai Panas, Selasa (17/5/2022) subuh, sekitar pukul 03.00 WIB. Pelaku pun beraksi dengan modus terbilang baru.

Modusnya, pelaku menghentikan mobil yang dikendarai korban, dan mengaku sepeda motor yang mereka kendarai telah diserempet mobil korban.

Baca: Krisyanto Jamrud Bakal Tampil dan Menghibur Para Clubbers di F1 Club Batam 3 Juni Nanti

Begitu korban turun dari mobil untuk memastikan, pelaku yang berjumlah dua orang langsung beraksi. salah satu pelaku memukuli korban, dan pelak lainnya mengambil ponsel milik korban yang berada di dalam mobil.

“Korban dituduh telah menyerempet sepeda motor yang dikendarai korban. Setelah korban turun, barulah mereka beraksi. Dalam kejadian ini, korban mengalmi kerugian sekitar Rp 3,8 juta, karena handphone miliknya dibawa kabur,” ungkap Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Abdul Rahman, Selasa (31/5/2022).

Kejadian tersebut juga ditindaklanjuti pihaknya begitu korban membuat laporan polisi. Alhasil, dua pelaku berhasil diringkus di kawasan Tanjungpiayu Sei Beduk, Selasa (31/5/2022) dini hari, sekitar pukul 01.32 WIB oleh Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Barelang yang langsung ia pimpin.

Baca: Wow! Raup Keuntungan Hingga Belasan Juta, Bandar Chip Higgs Domino Diamankan Polresta Barelang

“Kedua pelaku berhasil diamankan di kawasan Sei Beduk. Saat ini mereka masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Mapolresta Barelang,” tambah Rahman.

Selain pelaku, juga diamankan barang bukti berupa 1 unit handphone milik korban yang dicuri, serta satu unit sepeda motor Yamaha Mio J warna ungu yang digunakan pelaku saat beraksi.

“Sekarang masih diperiksa. Untuk prekembangannya, nanti akan diinformasikan lebih lanjut,” pungkas Rahman. (Chandra)